Stand OKI Expo Ramai Dikunjungi Masyarakat
JendlaSumsel.com, Kayuagung - Dalam pagelaran OKI Expo tahun ini, stand ini selalu ramai dikunjungi masyarakat. Lantaran menyuguhkan keunikan tersendiri sehingga banyak masyarakat mengabadikannya dengan berfoto ria.
Stand ramai tersebut dimiliki oleh Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan, dan Hortikultura. Menyuguhkan dua boneka yang satunya perempuan beekalung cabai dan dan dihiyasi tanaman lain. Satunya boneka lelaki berkalung terong ditambah pernak pernik padi dan lainnnya.
Tak hanya itu juga ada tanaman horitukulur di tengah stand yang menambah kecantikannya.
"Standnya cantik dan unik yang bahannya dari beragam tanaman. Jadi kami foto selfi untuk kenang- kenangan kak," ujar Romi (18), yang datang ke stand bersama teman- temannya.
OKI Expo ini merupakan rangkaian HUT OKI ke 72. Selain pameran dan dinas- dinas juga beragam kegiatan di luar stand yang ramai dikunjungi warga baik itu muda - mudi maupun yang datang bersama keluarga.
Sama halnya dengan stand Teknologi tepat guna (TTG) dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Pemkab OKI yang menampilkan tiga inovasi unggulan dalam satu wadah yang berbentuk mobil dengan selang penyemprot air yang bergerak seperti robot, sehingga marik pengunjung untuk melihatnya. (rvr)
Tidak ada komentar