OKI Gelar Musdesus Serentak untuk Bentuk Koperasi Desa Merah Putih di 327 Desa

Bupati Muchendi Pimpin Musdesus Serentak, 327 Kopdes Merah Putih Lahir di OKI
Bupati Muchendi Pimpin Musdesus Serentak, 327 Kopdes Merah Putih Lahir di OKI
OKI, jendelasumsel.com --Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) menggelar Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) secara serentak di 327 desa sebagai langkah awal pembentukan Koperasi Desa/Kelurahan (Kopdes/Kel) Merah Putih. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Bupati OKI, H. Muchendi Mahzareki, secara virtual dari Desa Lempuing Indah, Kecamatan Lempuing Jaya, Kamis (15/5/25).  


Musdesus ini menjadi simbol tekad masyarakat OKI dalam membangun kemandirian ekonomi desa. "Kami di Kabupaten OKI tegak lurus dengan merah putih, tegak lurus dengan Presiden untuk mewujudkan kemandirian ekonomi desa melalui koperasi merah putih," tegas Bupati Muchendi.  


Bupati Muchendi menekankan bahwa kunci keberhasilan Kopdes Merah Putih terletak pada kreativitas dan inovasi. "Saya titip dalam kepengurusan, libatkan anak-anak muda di desa, beri kepercayaan untuk mengelola Kopdes agar mampu menjawab kebutuhan zaman," ujarnya.  


Kepala Balai Pemerintahan Desa Ditjen Bina Pemerintahan Desa Kemendagri, Irsan, SH, M.Si, Ph.D, menyatakan bahwa Kopdes Merah Putih harus menjadi solusi konkret bagi tantangan ekonomi di desa, seperti ketergantungan pada tengkulak, pinjaman online, dan keterbatasan akses modal. "Koperasi ini diharapkan bukan hanya sekadar papan nama, tapi benar-benar hidup dalam praktik," tegasnya.  


Kopdes juga diharapkan dapat memangkas rantai distribusi yang panjang sehingga petani dan konsumen desa mendapatkan harga yang lebih adil.  


Koordinator Wilayah IV Tenaga Ahli Kemenkop RI, Prof. Ir. Ambar Pratiwiningrum, M.Si, Ph.D, memberikan apresiasi atas inisiatif Pemkab OKI menggelar Musdesus serentak. "OKI bisa menjadi model di Sumsel dalam membangun koperasi desa yang kuat dan mandiri," ujarnya.  


Ambar optimistis bahwa dengan sinergi yang baik, Kopdes Merah Putih dapat menjadi penggerak ekonomi baru di OKI.*"Musdesus ini adalah langkah awal kebangkitan ekonomi desa yang dikelola secara demokratis dan sesuai petunjuk teknis pemerintah," jelasnya.  

 

Ambar menegaskan, setelah Kopdes terbentuk, niat untuk membangun koperasi yang benar-benar berfungsi harus dijaga. "Kita harus luruskan niat agar Kopdes menjadi garda terdepan pertumbuhan ekonomi desa," tutupnya.  


Dengan langkah ini, Pemkab OKI berkomitmen memperkuat ekonomi kerakyatan melalui koperasi yang inovatif dan melibatkan generasi muda, sekaligus menjadikan OKI sebagai contoh pengembangan koperasi desa di Sumatera Selatan.  



#OKI #KoperasiDesa #KopdesMerahPutih #EkonomiDesa #PemkabOKI #BupatiMuchendi #Musdesus #SumateraSelatan #JendelaSumsel  


(0ni)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.